CareerCenterSTIKesRSHusada – STIKes RS Husada sukses menggelar acara Alumni Gathering dengan tema “Merajut Silaturahmi, Menguatkan Alumni” pada 12 Oktober 2024 di Hotel Holiday Inn & Suites Gajah Mada. Acara ini dihadiri oleh banyak alumni dari berbagai angkatan yang kini berkiprah di dunia kesehatan, baik di dalam maupun luar negeri. Tema “Merajut Silaturahmi, Menguatkan Alumni” dipilih sebagai wujud komitmen STIKes RS Husada untuk mempererat hubungan antaralumni serta memperkuat jejaring profesional. Acara ini menjadi ajang berbagi cerita, pengalaman, dan inspirasi di tengah perkembangan dunia kesehatan yang dinamis.


Rangkaian Acara
Acara berlangsung meriah dengan berbagai kegiatan yang menarik dan penuh makna, di antaranya:
1. Pembukaan
Acara dibuka oleh MC untuk memulai seluruh rangkaian acara ini.
2. Pemaparan Company Profile STIKes RS Husada
Dilanjutkan dengan pemaparan company profile STIKes RS Husada. Apa saja perkembangan yang dialami STIKes RS Husada dari awal hingga saat ini.
3. Sharing Pengalaman Dengan Alumni
Beberapa alumni terpilih berbagi pengalaman kerja di berbagai bidang, seperti keperawatan, manajemen rumah sakit, dan pengabdian di komunitas.
4. Sesi Diskusi Tanya Jawab
Diskusi interaktif ini memberi wawasan baru bagi peserta, khususnya mengenai peluang karier dan tantangan di dunia kesehatan.
5. Makan Bersama & Penutup
Acara ditutup dengan makan bersama dan beberapa hiburan dari peserta
Melalui alumni gathering ini, diharapkan jejaring alumni STIKes RS Husada semakin solid dan terus mendukung pengembangan institusi serta dunia kesehatan secara umum. Ketua panitia menyampaikan harapan agar acara ini menjadi agenda rutin yang semakin memperkuat hubungan antaralumni dan almamater.